: hello@soulution.id

Soulmate Illness

Langkah-langkah yang Tepat Mengatasi Gangguan Makan

Soulmate, orang yang mengalami gangguan makan (eating disorders) sangat penting untuk segera mendapatkan bantuan profesional. Sebab perilaku menyimpang terkait pola makan seperti memuntahkan kembali makanan yang telah dikonsumsi, atau orang yang sangat membatasi asupan makanan yang dimakan, tentu dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius.

Kabar baiknya, gangguan makan bisa disembuhkan, dan banyak orang pulih setelah mendapatkan penanganan melalui perawatan yang tepat. Treatment untuk gangguan makan idealnya dibantu oleh kerjasama para profesional yang berbeda tergantung metode yang digunakan. Pemeriksaan kesehatan secara rutin juga penting untuk mengatasi masalah kesehatan fisik.

Soulmate, beberapa cara yang dapat diterapkan untuk mengatasi gangguan makan, sebagai berikut :

  • ·         Konseling dan Psikoterapi

Konseling adalah salah satu cara perawatan yang penting untuk mengungkap dan mendalami motif seseorang hingga mengidap gangguan makan serta sebagai pintu awal melakukan asesmen sebelum dilakukan intervensi psikologis.

Untuk psikoterapi, terapi perilaku kognitif atau CBT membantu seseorang memahami pikiran, perasaan, dan perilaku dibalik gangguan tersebut. Terapi interpersonal atau IPT berfokus pada hubungan dirinya dengan orang lain. Terapi keluarga dapat membantu seluruh keluarga memahami gangguan tersebut.

  • ·         Bantuan nutrisi

Seorang ahli gizi dapat membantu seseorang dengan gangguan makan dalam mempelajari makanan dan membantunya membuat rencana menu makanan sehat.

  • ·         Support Group

Grup pendukung untuk diri sendiri atau orang yang dicintai dapat membantunya melihat bahwa ia tidak sendirian. Ia dapat mempelajari cara-cara baru untuk mengatasi dan mendapatkan dukungan dari orang lain.

  • ·         Rawat Inap di Rumah Sakit

 Jika berat badan seseorang dengan gangguan makan terlalu sedikit atau ia mulai mengalami masalah kesehatan yang serius, ia mungkin perlu dirawat di rumah sakit.

  • ·         Obat-Obatan

Metode pengobatan secara kimiawi merupakan cara alternatif (biasanya tidak dipilih sebagai pilihan pertama), meskipun beberapa penelitian menunjukkan bahwa jenis antidepresan dapat membantu orang yang hidup dengan bulimia dan mengontrol gangguan binge-eating, dalam mengontrol makan makanan dan atau pembersihan (purging).

  • ·         Self-help (pertolongan mandiri)

Ada banyak hal yang dapat dilakukan di rumah untuk membantu mengatasi gangguan makan. Beberapa cara seperti waktu tidur yang cukup, mempelajari manajemen stres dan strategi pemecahan masalah, tetap berhubungan melalui interaksi bersama keluarga dan teman-teman, berlatih teknik relaksasi, dan meluangkan waktu untuk melakukan hal-hal yang ia sukai.

Seorang profesional kesehatan mental seperti psikolog, psikiater atau coach seseorang dengan gangguan makan dapat menyarankan hal-hal berguna lainnya untuk dicoba di rumah.

Jadi, itulah beberapa cara yang tepat digunakan untuk mengatasi gangguan makan. Gangguan makan bisa dipulihkan asal mendapatkan perawatan yang tepat, Soulmate. (end)